Pemkab Samosir Gelar Forum Konsultasi Publik RANWAL RPJMD 2025-2029

0
21

Samosir, Tapanuli.online – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir menggelar Forum Konsultasi Publik terkait Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029. Acara ini dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Samosir, Marudut Tua Sitinjak, di Aula Kantor Bupati Samosir, Kamis (6/3/2025).

Forum ini dihadiri oleh Danramil Pangururan AZM Siregar, Kasi Intel Kejari Samosir Richard N. Simaremare, perwakilan Polres Samosir S. Sagala, para Asisten, pimpinan OPD, Camat se-Kabupaten Samosir, pimpinan BUMN/BUMD, serta perwakilan dari BPS, BPN, BPJS, PT Bank Sumut Pangururan, FKTM, FKUB, dan PHRI.

Dalam sambutannya, Marudut Tua Sitinjak menyampaikan bahwa konsultasi publik ini merupakan bagian dari sistem pembangunan daerah yang mengacu pada kaidah perumusan kebijakan. Tujuannya adalah untuk menyerap berbagai masukan dan tanggapan guna menyempurnakan RPJMD.

“RPJMD ini menjadi titik awal perencanaan, sekaligus rangkaian konsultasi untuk mendapatkan berbagai masukan terkait pembangunan jangka panjang, menengah, dan tahunan. Oleh karena itu, kami mengharapkan seluruh peserta dapat memberikan saran dan pendapat yang konstruktif dalam penyusunannya,” ujar Marudut.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa RPJMD 2025-2029 mengusung visi “Samosir Unggul, Inklusif, dan Berkelanjutan”. Visi ini merupakan penerjemahan tahap pertama dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 dengan tema “Penguatan Fondasi Transformasi di Berbagai Bidang yang Didukung Penyediaan Infrastruktur”.

Hal ini juga sejalan dengan visi dan misi pemerintah pusat yang dituangkan dalam Astacita, 17 program prioritas, serta 7 program quick win. “Kami berharap program ini dapat memberikan manfaat bagi kesejahteraan masyarakat Samosir. Mari bersama-sama berinovasi untuk menyelaraskan RPJMD ini demi kemajuan Kabupaten Samosir,” tambahnya.

Setelah pemaparan dari Kepala Bappeda Litbang Rajoki Simarmata dan Kepala BPKPD Melva Siboro, forum dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab. Hasil diskusi tersebut kemudian disepakati dan dituangkan dalam berita acara yang ditandatangani bersama sebagai hasil Forum Konsultasi Publik Ranwal RPJMD 2025-2029. (Agung)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini