Bupati Samosir Resmikan Poliklinik Mata, Layanan Kesehatan di RSUD dr. Hadrianus Sinaga Semakin Meningkat

0
13

Tapanuli.online, Samosir, 7 Februari 2025 – Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST meresmikan Poliklinik Mata di RSUD dr. Hadrianus Sinaga, Pangururan, Kamis (6/2/2025). Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita sebagai simbol dimulainya operasional layanan kesehatan mata di rumah sakit tersebut.

Turut hadir dalam acara ini Ketua DPRD Samosir Nasip Simbolon, Anggota DPRD Noni Sulvia, Edis V. Naibaho, Mian F. Malau, Pabung Kodim 0210/TU G. Sebayang, Kasat Pamobvit Polres Samosir Kompol B. Hutagalung, Direktur RSUD dr. Hadrianus Sinaga dr. Iwan Hartono Sihaloho, Kadis Kominfo Immanuel Sitanggang, serta sejumlah pimpinan OPD, Kepala BPJS Pematangsiantar, Kepala Bank Sumut Pangururan, Kepala Puskesmas, dan tenaga medis RSUD.

Direktur RSUD dr. Hadrianus Sinaga, dr. Iwan Hartono Sihaloho, dalam laporannya menyebutkan bahwa layanan Poliklinik Mata telah berjalan selama sebulan dan telah melayani ratusan pasien. Sebelumnya, pada tahun 2024, tercatat sebanyak 429 pasien mata harus dirujuk ke luar daerah.

“Mulai hari ini, layanan Poliklinik Mata resmi hadir dengan dukungan dua dokter spesialis, yakni dr. Alvin Rambe dan dr. Kristina Bangun, yang akan melayani setiap hari Kamis, Jumat, dan Sabtu,” jelas dr. Iwan.

Mewakili tokoh masyarakat, Mangiring Naibaho mengapresiasi terobosan Pemkab Samosir. Ia berharap layanan yang ramah dan profesional terus dikedepankan guna meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap fasilitas kesehatan di daerah.

Pengurus IDI Samosir, dr. Ferry Simbolon, juga mengapresiasi hadirnya Poliklinik Mata yang menurutnya sangat membantu masyarakat agar tidak perlu lagi bepergian jauh untuk mendapatkan perawatan mata.

Senada, Kadis Kesehatan dr. Dina Hutapea menyebutkan bahwa kehadiran layanan ini menjadi berkat bagi masyarakat Samosir, terutama dalam meningkatkan kualitas hidup melalui layanan kesehatan yang lebih dekat dan mudah dijangkau.

Ketua DPRD Samosir, Nasip Simbolon, menilai kehadiran Poliklinik Mata ini merupakan wujud nyata dari misi Bupati Samosir dalam menyediakan layanan kesehatan gratis dan berkualitas. Ia menyebut, saat ini Kabupaten Samosir telah mencapai cakupan Universal Health Coverage (UHC) sebesar 99% lebih, dengan RSUD Hadrianus Sinaga menyumbang pendapatan sebesar Rp34 miliar sejak ditetapkan menjadi Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).

“Dengan capaian tersebut, kualitas SDM dan layanan juga harus terus ditingkatkan,” ujar Nasip.

Dalam sambutannya, Bupati Vandiko Gultom menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan layanan kesehatan di Samosir. Ia menyinggung sejumlah layanan kesehatan yang telah hadir seperti Poli Hemodialisa, serta peresmian gedung baru Puskesmas Buhit.

“Kehadiran Poliklinik Mata ini sangat penting. Terlebih sudah terintegrasi dengan BPJS sehingga pasien tidak hanya mendapat pelayanan dan operasi gratis, tetapi juga bantuan aksesoris seperti kacamata,” jelas Vandiko.

Bupati juga menargetkan pada tahun depan RSUD Hadrianus Sinaga akan menghadirkan layanan Cathlab (kateterisasi jantung) sebagai bentuk peningkatan layanan spesialis.

Usai acara peresmian, Bupati dan Forkopimda menyapa langsung para pasien. Salah satu pasien lansia bermarga Sinambela (94), warga Kecamatan Palipi, menyampaikan rasa syukurnya.

“Terima kasih, Pak Bupati. Baru di masa Bapak Vandiko hadir layanan poli mata di rumah sakit ini,” ucapnya tulus. (Agung)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini