Cek Kesiapan Pos Pelayanan Idulfitri 2025, Wabup Samosir Bagikan Bingkisan untuk Petugas

0
27

Samosir, Tapanuli.online – Menjelang libur Idulfitri 2025, Wakil Bupati Samosir Ariston Tua Sidauruk turun langsung memantau kesiapan pos pelayanan di berbagai titik strategis, Jumat (4/4). Selain memastikan personel dalam kondisi siaga, Wabup juga membagikan bingkisan berisi makanan dan minuman sebagai bentuk apresiasi serta motivasi bagi para petugas.

Dari hasil pantauan, seluruh personel gabungan yang bertugas tampak telah menempati pos masing-masing dan siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan wisatawan yang datang ke Samosir.

Monitoring dibagi menjadi dua tim. Tim pertama dipimpin langsung oleh Wabup Ariston dan mengunjungi sejumlah pos seperti Simpang Empat Pangururan, Parbaba, Simanindo, Ambarita, dan Tomok. Turut mendampingi sejumlah pejabat daerah, di antaranya Asisten I Tunggul Sinaga, Asisten III Arnod Sitorus, Kabag SDM Polres Samosir MS Ritonga, Kadis Perhubungan Laspayer Sipayung, Kalaksa BPBD Sarimpol Simanihuruk, serta pimpinan OPD lainnya.

Sementara itu, tim kedua yang dipimpin Sekda Kabupaten Samosir Marudut Tua Sitinjak meninjau pos di Nainggolan, Onanrunggu, Simpang Gotting, dan Menara Pandang Tele. Tim ini turut didampingi Kapolres Samosir AKBP Rina Frillya, Asisten II Hotraja Sitanggang, serta para camat dan perwakilan OPD.

Wabup Ariston dalam arahannya meminta seluruh petugas untuk tetap siaga, ramah, dan tanggap dalam melayani masyarakat, termasuk menghadapi potensi kemacetan atau kebutuhan medis mendesak.

“Setiap wisatawan yang datang adalah rezeki bagi pelaku usaha. Layani mereka dengan prima, karena mereka akan menjadi duta promosi pariwisata Samosir ke depan. Perlakukan tamu sebagai raja dan ratu,” tegasnya.

Ia juga meminta agar seluruh personel menjaga koordinasi yang baik di lapangan agar kekurangan bisa segera diatasi. Khusus bagi pengusaha kapal penumpang dan KMP, Wabup mengingatkan pentingnya pelayanan cepat agar tidak terjadi penumpukan kendaraan atau antrean penumpang.

“Berikan senyum, sapa, dan salam. Ciptakan kesan baik agar para tamu betah dan ingin kembali. Banyak dari mereka datang untuk melepas penat dan menikmati keindahan alam Samosir. Maka, pelayanan prima harus jadi prioritas,” tambahnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini