Tapanuli.online, Samosir, 18 Januari 2025 – Bupati Samosir Vandiko T. Gultom menghadiri acara syukuran atas terpilihnya kembali Parluhutan Sinaga sebagai Anggota DPRD Samosir periode 2024–2029. Acara digelar di Kecamatan Palipi, Sabtu (18/1/2025), dan turut dihadiri sejumlah pimpinan OPD serta Ketua Sementara DPRD Samosir, Nasib Simbolon.
Dalam sambutannya, Bupati Vandiko mengucapkan selamat dan menyampaikan apresiasi atas kepercayaan masyarakat yang kembali diberikan kepada Parluhutan Sinaga.
“Selamat dan sukses kepada Bapak Parluhutan Sinaga atas terpilihnya kembali menjadi Anggota DPRD. Ini merupakan bukti bahwa masyarakat Kecamatan Palipi dan Nainggolan masih mempercayai kepemimpinan beliau. Kami berharap ke depan bisa terus bersinergi untuk mewujudkan pembangunan yang nyata dan dapat dirasakan oleh masyarakat,” ujar Vandiko.
Ia menegaskan pentingnya sinergi antara eksekutif dan legislatif untuk membangun Samosir yang lebih baik, khususnya di wilayah dapil III. Menurutnya, keberhasilan pembangunan harus diawali dari kemauan untuk menyerap aspirasi rakyat dan merealisasikannya secara konkret.
Ketua sementara DPRD Samosir, Nasib Simbolon, turut memberikan pesan kepada Parluhutan Sinaga agar tetap menjadi jembatan yang efektif antara masyarakat dan pemerintah.
“Tugas moral seorang DPRD adalah membantu mewujudkan visi misi pemerintah. Aspirasi masyarakat harus disampaikan dengan komunikasi yang baik, dan tentunya harus disesuaikan dengan regulasi serta kemampuan keuangan daerah,” kata Nasib.
Sementara itu, Parluhutan Sinaga mengungkapkan rasa terima kasih atas kehadiran Bupati dan jajaran DPRD dalam acara syukuran tersebut. Ia menegaskan komitmennya untuk terus mengawal pembangunan di Samosir secara tegas dan objektif.
“Saya orang yang tidak neko-neko. Kalau memang benar, kita dukung. Kalau salah, kita luruskan. Saya siap mendukung program prioritas Pemerintah Kabupaten Samosir, apalagi kami berasal dari partai pengusung Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2025–2030,” tegasnya.
Ia berharap lima tahun ke depan komunikasi dan kerja sama antara DPRD dan pemerintah daerah terus terjalin erat demi kesejahteraan masyarakat Samosir. (Agung)