SMA Negeri 1 Sidikalang Raih Juara Umum Turnamen ISORI

0
216
SMA Negeri 1 Sidikalang Raih Juara Umum Turnamen ISORI

Tapanuli.OnlineSMA Negeri 1 Sidikalang memperoleh juara 1 umum dalam turnamen Ikatan Sarjana Olahraga Indonesia (ISORI) Dairi Cup X yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional.

Hal ini disampaikan guru pendamping olahraga SMA Negeri 1 Sidikalang Adi Simarmata, pada saat Upacara Hari Pendidikan Nasional di halaman Kantor Bupati Dairi, Kecamatan Sidikalang, Selasa (2/5/2023).

“Kami meraih juara 1 pada kategori lari 10 kilometer putra dan juara 2 pada kategori voli putra, sehingga kami memperoleh juara 1 umum dalam ISORI Cup yang kesepuluh ini,” ujar Adi.

Didampingi Wahyu Lingga, rekan kerjanya, Adi menyampaikan terima kasih kepada ISORI karena telah mewadahi pelajar Dairi, sehingga bibit-bibit atlet yang ada di Kabupaten Dairi dapat dipantau dan dibina untuk bisa mengikuti kejuaraan hingga tingkat nasional dan internasional.

“Kegiatan seperti ini merupakan kegiatan yang positif. Saya harap kepada Pemerintah Kabupaten Dairi agar sering melaksanakan kegiatan turnamen seperti ini, menggandeng para stakeholder dan dinas yang ada di Kabupaten Dairi, sehingga kegiatan positif seperti ini sering terjadi,” kata Adi.

Pada kesempatan yang sama, juara 1 lomba lari 10 kilometer putra, Muhammad Dava juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Dairi dan ISORI Dairi karena telah menyelenggarakan kegiatan seperti ini.

“Kegiatan seperti ini sangat mendukung bagi kami yang menyukai olahraga dan bercita-cita sebagai atlet. Kami bisa menguji kemampuan kami, menambah rekanan, menambah semangat, dan juga menambah wawasan,” ujar Dava.

Putra pertama dari Ari Wahyu Pratomo dan Egner Silalahi ini juga menyampaikan terima kasih kepada guru-guru SMA Negeri 1 Sidikalang yang telah membina dan memfasilitasi mereka untuk mengikuti perlombaan olahraga seperti yang dilakukan saat ini.

“Guru guru pembina sangat mendukung kami dalam menyalurkan hobi dan bakat kami. Selain itu, saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada komunitas saya, Dairi Sabang Merauke (DSM) yang juga telah membina saya dalam bidang lari maraton,” ujar Dava.

Melalui kejuaraan ini, kata Dava, semoga semakin banyak anak-anak di Kabupaten Dairi yang semakin positif dalam mengembangkan bakat dan hobinya, terkhusus bidang olahraga. (FP/**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini