Tapanuli.online – Wakil Ketua Komisi II DPRD Medan, Modesta Marpaung, mendesak Pemko Medan melalui Dinas Perkimcikataru (Perumahan Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang) segera merealisasikan pengadaan air bersih di Jl Tempuling Gg Ibu, Lingkungan 13, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Medan Tembung. Ratusan kepala keluarga di kawasan itu telah puluhan tahun mengalami krisis air bersih.
“Saya berharap pengadaan air bersih di Jl Tempuling secepatnya direalisasikan skala prioritas. Warga sudah bertahun-tahun kesulitan, air sumur yang dipakai kualitasnya sangat buruk, bau dan hitam,” ujar Modesta saat rapat pembahasan KUA-PPAS R-APBD 2026 dan KUA-PPAS P-APBD 2025 di DPRD Medan, Senin (4/8/2025).
Modesta mengungkapkan, warga telah berulang kali mengajukan permohonan ke Perumda Tirtanadi, namun ditolak dengan alasan kapasitas distribusi tidak mencukupi. Karena itu, ia menilai Pemko Medan harus turun tangan bersama Tirtanadi dalam mencari solusi melalui program Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM).
“Persoalan ini tidak cukup hanya diserahkan ke Tirtanadi. Pemko Medan harus ikut berkolaborasi, karena ini menyangkut kesejahteraan masyarakat,” tegas politisi Golkar itu.